Hal Baru
01.24akan aku ceritakan sedikit, tentang aku dan perasaan lega di dada, tentang kemunafikan yang sempat melekat di muka, atau tentang kepura-puraan yang selama ini mereka-reka.
Aku aku aku, aku dan hal yang tidak pernah aku suka.
Hutan, gunung, tanjakan, mendaki dan kesunyian. Aku kira mereka selama ini terlalu mengerikan. Memikirkannya saja membuat aku kedinginan.
Setiap kali ada yang mengajakku bergelut dengan semua itu, ku tolak semampuku, iya sebisaku, karena tak akan ada yang mengerti, gadis sepertiku gampang terjatuh, bahkan di lubang yang sama, berkali-kali.
"Gadis lemah" semua bisa meneriakiku dengan kata itu, sekencang yang mereka mau, tapi itu kemarin, sebelum aku mencintai semua hal yang menakutkan itu, sebelum ku kenali satu persatu, sebelum aku mencoba berada diantaranya.
Seharusnya dari dulu aku begini, pikiran burukku seakan terkena tamparan telak, karena yang tertanam di benakku jauh dari kenyataan.
Aku harap setelah ini, semua ketakutan bisa aku atasi, semua keinginan bisa aku wujudkan, semua keluhan bisa aku tepiskan, semua tulisan bisa aku aplikasikan, dan semua hal baru bisa aku bagikan.
2 komentar
Wihhh ,
BalasHapusDitunggu postingan berikutnya
Wahahah, pantengin terus yakk
Hapus